Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Hasil Sidang Isbat 1 Ramadhan 2022: Awal Puasa Jatuh Pada Hari Minggu 3 April 2022

 

Ilustrasi

Kerinciexpose.com - Hasil sidang Isbat penetapan 1 Ramadhan 2022 telah keluar. Sesuai arahan pemerintah setelah pemantauan hilal di 101 titik di Indonesia.

Sesuai sidang Isbat, pemerintah menerapkan 1 Ramadhan 2022 jatuh pada tanggal 3 April 2022.

Jika melihat proses dari sejumlah rangkaian sidang Isbat penentuan 1 Ramadhan 2022 atau 1443 H.

Agenda awal pemaparan posisi hilal berdasarkan hasil hisab atau perhitungan astronomi puasa Ramadhan jatuh pada tanggal 3 April 2022.

Hal itu dikatakan Profesor Riset Astronomi-Astrofisika, Pusat Riset Antariksa Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) Thomas Djamaluddin dalam blog pribadinya, Jumat 1 April 2022.

Menurut mantan Ketua Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN) tersebut tidak mungkin hilal terlihat pada hari ini, Jumat 1 April 2022.

"Garis tanggal tinggi 2 derajat (antara arsis biru dan putih) sedikit di sebelah barat wilayah Indonesia. Artinya, sangat tidak mungkin akan terlihat hilal pada 1 April di wilayah Indonesia," ujar Thomas Djamaluddin. (064)