Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Tolak Kenaikan BBM, Mahasiswa Geruduk Gedung DPRD Jambi

 

Demo tolak kenaikan BBM subsidi di DPRD Provinsi Jambi. Foto: Ist

Kerinciexpose.com - Demo tolak kenaikan BBM subsidi kembali berlajut di Jambi. Ratusan Mahsiswa dari BEM UIN STS Jambi menggeruduk Gedung DPRD Provinsi Jambi, Senin (05/09/2022)

Mahasiswa aksi bersitegang dengan aparat memaksa masuk ke gedung rakyat untuk menyuarakan aspirasinya menemui Ketua DPRD Edi Purwanto.

“Kami meminta Pimpinan DPRD menyuarakan tuntutan dan penolakan kami terhadap kenaikan harga BBM, dari yang sebelumnya Rp7.650 ribu menjadi Rp10.000 ribu,” ujar salah satu orator aksi.

Para Mahasiswa yang sebelumnya melakukan aksi di depan Kantor Gubernur Jambi menyuarakan tuntutan mereka, dimana dalam orasinya mereka menyampaikan penolakan mereka terhadap kenaikan harga BBM yang diumumkan Presiden RI Joko Widodo Sabtu kemarin.

Para Mahasiswa menilai bahwa hal tersebut sangat memberatkan masyarakat. Terlihat tidak mendapatkan tanggapan, para Mahasiswa yang berkumpul meminta untuk bisa masuk ke dalam gedung DPRD.

Sumber: Ampar.id